Pages

Monday, September 12, 2011

Keindahan yang nyaman


Minggu ceria, hari cerah dimana march hitam menginap dirumah saya hari pertama. Pukul sebelas siang, saya putuskan untuk memandikan si hitam manis ini tanpa bantuan pekerja rumah. Ternyata membersihkan prodak keluaran Nissan ini sangat menyenangkan, tubuh mungilnya membuat saya dengan mudah menjangkau serta menghilangkan debu-debu jalanan yang menempel padanya.

Dengan pancuran air plus sabun pencuci mobil, cahaya matahari membuat teman kencan saya selama seminggu ini begitu berkilau. Tubuhnya begitu elok dibawah sinar mentari disiang hari. Setelah march hitam selesai mandi, kini giliran saya yang akan bersiap-siap membersihkan diri. Rencananya, siang ini saya dan adik bungsu saya akan menuju salah satu pusat perbelanjaan dikawasan Pondok Indah. Saya sedang mencari sebuah dress yang rencananya akan dikenakan untuk undangan perkawinan salah seorang teman di bangku SLTA dulu.

Lelah berkeliling dan tidak menemukan gaun yang saya idamkan, adik saya dan march yang begitu setia kembali menemani perjalanan menuju mall berikutnya di bilangan gandaria. Hampir dua jam saya habiskan untuk mengelilingi toko tersebut hingga hari semakin larut. Pencarian tidak sia-sia, sebab akhirnya baju impian kini telah ditangan. Waktunya untuk mengisi perut dan kami pun jalan menuju Bintaro dimana saudara-saudara saya menunggu untuk makan malam bersama. Pilihan matuh pada nine walk. Suatu tempat dimana berbagai makanan dari mulai ayam, bebek, hingga sushi tersedia disana.

Tiga saudara saya tiba lebih awal, hingga saat march hitam diparkirkan, kata pertama mereka setelah saya turun dari mobil adalah : PARAH, KEREN BANGET!

Saya dan adik saya saling bertatapan, seperasaan kami berdua, tidak ada yang spesial dengan penampilan kami hari ini. Ke-tiga saudara saya tampak memahami ke-GRan kami di situasi tersebut. "MOBILNYA KALEEE!" . Saya dan adik sekali lagi melempar pandang, kali ini sambil terbahak. "gue kira, gue yang keren" kataku sambil mengangkat dagu.
Pertanyaan pun terlempar : "Nemu gak bajunya?", sayapun menjawab "setelah setengah hari tawaf di dua mall, Alhamdulillah dapet". Sambil diwarnai tawa dari saudara-saudara saya, salah satunya menyeletuk tiba-tiba : "Sebenernya bukan tuh baju susah dicari,baju mah dimana-mana ada. Tapi mana yang cocok dan lo rasa nyaman di badan lo".

Well, disitu saya menangkap. Fashion adalah kenyamanan, dimana apa yang kita kenakan dengan perasaan tenang dan senang, maka akan berefek menjadi sesuatu yang indah dan dinamis. Saat Nissan march memberikan kenyamanan luar biasa hari ini, apa yang lebih stlyish dari dia?

1 comment:

  1. Is this an advertising? Wow, a new way to advertise.. cool.. If not, then you must LOOOVVEEE this car! :)

    ReplyDelete